Piamanexplore-Betapa senangnya ketika mendapat undangan dengan kop surat kementerian dalam negeri untuk mengikuti pendidikan Damkar /pemadam kebakaran 1 di BPSDM balai Diklat di kemang bogor Jawa barat.
Perjalanan di mulai dari padang pariaman pada tanggal 2 februari, saya Afrizal chan utusan dari damkar kabupaten padang pariaman.
Di hari pertama tanggal 2 februari saya Berangkat pada pukul 7 pagi dari Bandara Internasional Minangkabau sampai di bandara Soekarno Hatta sekitar pukul 9 pagi karena beberapa menit pesawat mengalami delay.
Dari bandara Soetta saya melanjutkan perjalanan menaiki bus Damri menuju terminal baranang siang bogor.
Sesampai di terminal baranang siang saya melanjutkan perjalanan menaiki grab car ke pusdiklat yang berada di jalan parung kemang bogor yang merupakan lokasi diklat Damkar di adakan.
Pada pukul 12 siang saya sudah sampai di Balai BPSDM Kemendagri di bogor, sesampai di Balai BPSDM yang pertama dilakukan adalah harus melapor ke pos jaga dan pos jaga memberikan nomor mess tempat untuk beristirahat.
Pada pukul 3 sore masih di tanggal 2 februari panitia pusdiklat damkar 1 mengumpulkan calon peserta untuk mendaftar ulang dan setelah itu beristirahat.
Pada tanggal 3 februari pagi-pagi sekitar pukul 05.15 Wib pagi peserta sudah berkumpul untuk olah raga pagi dan persiapan upacara pembuka untuk peserta damkar 1.
upacara di buka oleh kepala Balai BPSDM serta di hadiri oleh seluruh peserta damkar 1 yang berjumlah 90 orang dari berbagai daerah di seluruh Indonesia.
Masih di tanggal 3 setelah acara pembuka seluruh peserta di beri penjelasan mengenai tata tertib di lingkungan Balai Diklat dan langsung pada berbagai materi hingga pukul 11 malam.
Pada tanggal 4 februari peserta harus berkumpul pada pukul 05.15 Wib untuk joging dan senam pagi dengan pakaian kaos lapangan yang telah diberikan oleh panitia sebelumnya.Setelah olahraga pagi pada pukul 06.00 wib peserta di haruskan makan pagi di ruangan mensa yang telah disediakan oleh panitia Balai.
Setelah makan dan minum peserta di bubarkan dan bersiap untuk berkumpul kembali pada pukul 07.30 Wib dengan menggunakan pakaian PDL lengkap ID card dan tas serta buku-buku yang telah di terima peserta sebelumnya.
Pada pukul 07.30 Wib apel pagi di mulai dengan laporan masing-masing ketua kelas seluruh angkatan, angkatan 1,2 dan 3.
Setelah apel pagi peserta memasuki kelas untuk menerima materi pelajaran yang di berikan oleh instruktur.
Pada pukul 10.00 Wib peserta istirahat untuk coffe break sekitar 15 menit setelah itu memasuki kelas kembali untuk menerima materi lanjutan.
Hingga pukul 12.00 Wib peserta di istirahatkan dari pelajaran untuk makan siang sekitar 20 menit dan di lanjutkan sholat zuhur sekitar 15 menit.
Setelah shalat peserta berkumpul kembali untuk menerima materi pelajaran lanjutan hingga pukul 15.00 Wib. Pada jam 3 sore peserta istirahat untuk coffe break dan dilanjutkan sholat bagi yang menjalankannya.
Coffe break dan shalat hanya di berikan waktu sekitar 30 menit oleh panitia dan instruktur. Setelah coffe break dan shalat peserta masuk kelas kembali untuk mengikuti materi.
Pukul 18.00 Wib peserta makan malam dan shalat maghrib sekitar 30 menit. Setelah makan dan shalat peserta di berikan materi lanjutan hingga pukul 22.00 wib.
Pukul 22.00 wib peserta berkumpul untuk melakukan apel malam dan sedikit latihan PBB di pimpin instruktur hingga pukul 23.00 wib terkadang hingga pukul 23.30 wib.Setelah apel malam peserta di bubarkan dan istirahat di mess masing-masing, peserta di wajibkan malam hari membuat resume dari 5 materi yang di berikan oleh instruktur yang wajid di kumpul esok harinya.
Di balai Diklat kita biasa bangun dan mulai beraktifitas pada pukul 04.30 Wib hingga pukul 00.30 WIB pada malam hari, begitu setiap harinya selama Diklat.
Pada tanggal 6 februari seluruh peserta mengikuti materi pelajaran tali menali dan rescue serta Rapling di Mako Brimob resimen 1 gedung halang bogor jabar.
Pada tanggal 7 februari semua materi praktek lapangan damkar 1 segera tuntas.
Pada tanggal 8 pagi materi praktek lapangan formasi regu dan fire ground harus tuntas dan dilakukan upacara penutupan oleh balai Diklat BPSDM kemendagri.
Setelah upacara penutupan dan perpisahan dari instruktur dan seluruh peserta damkar 1, peserta di perbolehkan meninggalkan Pusdiklat.
Pada tanggal 9 februari siang pukul 12.00 Wib saya menuju bandara Soetta untuk kembali ke kabupaten Padang Pariaman sumbar.
Apakah kita pernah memikirkan betapa menariknya perjalanan pembelajaran yang dilalui dalam 8 hari Diklat Damkar Kemendagri di Bogor, Jawa Barat?
Bukan hanya sekadar pelatihan teknis, tetapi juga Perjalanan Pemahaman Diri yang dalam.
Saat berada di bawah naungan Kemendagri, peserta tidak hanya diperkenalkan pada keterampilan ahli dalam pemadaman kebakaran, tetapi lebih dari itu.Kehidupan sehari-hari pun dipelajari; bagaimana bekerja dalam tim, mengatasi ketakutan, dan fokus dalam situasi yang mungkin penuh tekanan.
Dalam konteks yang lebih luas, Diklat Damkar memberikan wawasan mendalam tentang pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana.
Data menunjukkan bahwa setiap tahunnya, bencana alam mengakibatkan kerugian besar baik secara ekonomi maupun sosial.
Melalui pelatihan intensif selama 7 hari, peserta dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan yang tidak hanya relevan tetapi juga penting untuk keselamatan masyarakat secara keseluruhan.
Namun, di balik seriusnya topik yang dibahas, peserta Diklat Damkar juga disuguhkan momen-momen ringan dan penuh tawa.
Siapa bilang belajar tidak bisa menyenangkan? Proses pembelajaran yang efektif juga bisa datang dalam suasana yang santai dan penuh semangat.
Momen-momen kebersamaan di antara peserta dan instruktur turut membentuk ikatan yang kuat dan memberikan energi tambahan dalam menyerap pengetahuan.
Ketika melihat ke belakang pada 7 hari tersebut, mungkin ada perasaan campur aduk.
Rasa bangga karena telah menyelesaikan tantangan, rasa haru karena telah berbagi pengalaman bersama, dan rasa syukur karena diberi kesempatan untuk belajar dan tumbuh.
Semua itu menjadi bagian dari cerita yang tak terlupakan di Diklat Damkar Kemendagri.
Sebagai penutup, Diklat Damkar bukan hanya sekadar program pelatihan biasa.Ia adalah perjalanan emosional dan intelektual yang membentuk karakter, memperluas wawasan, dan memperdalam pemahaman akan pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi segala bentuk tantangan.
Sebuah pengalaman berharga yang tidak hanya memberikan keterampilan teknis, tetapi juga nilai-nilai kehidupan yang baik.