Piamanexplore-Mengisi waktu libur dengan mengunjungi tempat wisata pemandian air panas bareng keluarga bukan ide yang buruk.
Di Sumatera Barat, ada beberapa lokasi pemandian air panas yang bisa banget dicoba untuk berlibur dan melepas penat loh.
Selain rekreasi, mandi dengan air hangat juga bisa memberikan manfaat seperti relaksasi setelah beraktivitas produktif.
Manfaat lainnya yang dipercaya banyak orang adalah bisa menyembuhkan beberapa penyakit dengan mandi air panas.
1. Pemandian Air Panas Honsen Batangeh
Piamanexplore- melansir dari traveloka.com, pemandian air panas ini berlokasi di Jalan Sicincin - Malalak, Malalak Utara, Malalak, Kabupaten Agam, Sumatera Barat 26161, Indonesia.Karena terletak di lembah dan perbukitan Malalak, suhu udara di tempat ini sangat nyaman karena sejuk ditambah dengan pemandangan laut Pariaman yang memesona.
Dengan harga tiket yang cukup terjangkau yakni Rp50.000 dan buka dari pukul 8.00 WIB—22.00 WIB, pengunjung bisa langsung menikmati sensasi mandi dengan air hangat yang menenangkan
Jika berkunjung bersama dengan keluarga, tempat ini juga cukup nyaman karena memiliki beberapa fasiltas umum yang lengkap seperti ruang ibadah, area parkir, wifi, toilet, dan restoran.
Selain pemandian air panas, tempat ini juga menyediakan ruang mandi uap yang menggunakan aroma dan bahan dari rempah-rempah.
Untuk anak-anak, Pemandian Air Panas Honsen Batangeh juga menyediakan kolam renang anak.
2. Pemandian Air Panas Bukik Gadang
Pemandian air panas selanjutnya yakni Pemandian Air Panas Bukik Gadang yang ada di bawah kaki gunung dan berlokasi di daerah Kabupaten Solok.Pemandian air panas ini ada sebuah tempat yang yang pastinya patut untuk anda coba.
Pemandian air panas ini terletak tepat di bawah kaki Gunung Talang yang berlokasi di wilayah Kecamatan Lembang Jaya, Kabupaten Solok, Sumatera Barat.
Memiliki fasilitas yang cukup lengkap seperti ruang ganti, tempat pemandian laki-laki dan khusus wanita yang terpisah.
Dengan 10 pancuran khusus untuk kolam laki-laki yang mengalirkan air panas alami langsung dari perut Gunung Talang.
Sementara untuk kolam khusus wanita tersedia 5 buah pancuran air dan kolam kosong untuk mandi hingga ruang ganti pakaian.
Pengelolaan pemandian air panas yang dikelola dengan baik membuat para pengunjung merasa puas dengan pelayanannya.
Ditambah dengan kebersihan tempat yang selalu dijaga menjadi daya tarik tersendiri untuk tempat ini.
Oleh para pengunjungnya, mandi air panas di sini memiliki beberapa khasiat untuk pengobatan macam-macam penyakit.
Berendam di dalam sebuah kolam air hangat dipercaya bisa melepaskan segala bentuk rasa lelah dan leti.
Ditambah dengan lokasinya yang strategis berada di bawah kaki gunung menjadi sebuah bonus lain bagi para pengunjung yang datang.
2. Pemandian Air Panas Bukit Kili
Jika sedang berada di Solok dan hendak mengunjungi Pemandian Air Panas Bukit Kili maka bisa menempuh perjalanan selama kurang lebih 10 menit atau 7 km.Namun, jika lokasi awal berada di kota Padang maka lebih dulu harus melakukan perjalanan dari Padang – Solok untuk kemudian bisa sampai di sini.
Untuk mencapai lokasinya dilansir harianhaluan.com dari rentalmobilpadang.co.id, patokannya adalah tugu bertuliskan masjid Al-Ihwan di kilometer 53.
Jika sudah menemukannya tinggal arahkan kendaraan ke dalam sekitar 20 meter saja dan sampailah pada lokasinya.
Harga tiket masuk yang dibanderol pun murah meriah dan juga jam operasionalnya yang buka selama 24 jam setiap hari.
Meski murah meriah, fasilitas pendukungnya pun cukup lengkap. Ada lahan parkir, dekat masjid, dan juga adanya kamar ganti dan kamar bilas.