-->
NGx9MGB7Nap6Nax5MaRbNqN7MmMkyCYhADAsx6J=
MASIGNCLEANSIMPLE103

Seru-seruan Di Pemandian Alam Lubuak Hijau Sungai Geringging padang pariaman

foto beberapa tahun lalu
Piamanexplore.com-Wisata di sungai geringging, Kalau kita berbicara wisata tidak ada habisnya katanya ada banyak wisata alami disana.

Kecamatan sungai geringging terletak pada kordinat 0.33’00” lintang selatan dan 100.07’00” bujur timur.

Tinggi kecamatan sungai geringging 25-1000 meter diatas permukaan laut. Luas kecamatan ini 99,35 kilometer persegi.

Beberapa tahun lalu ada wisata air yang sedang viral di sungai geringging, pengunjungnya ramai sekali apalagi pada hari sabtu dan minggu.

Wisata pemandian alam lubuak hijau namanya pemandian ini dialiri oleh sungai yang membentang hingga ke kecamatan sungai limau.

Sebenarnya pemandian alam lubuak hijau telah dipakai puluhan tahun oleh masyarakat sekitar untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari namun, Kala itu lubuak hijau tidak se populer sekarang,

Lubuak hijau Sebelum popular masyarakat sekitar menamakannya lubuak payuak (periuk) karena ada disatu titik pemandian lubuak itu dahulunya memiliki pusaran air yang bisa memutar siapa yang mandi disana.

Beberapa tahun lalu lubuak hijau ramai dikunjungi oleh wisata lokal maupun wisatawan yang datang dari luar daerah itu sendiri.

Setiap harinya ada puluhan hingga ratusan wisatawan yang datang kesana, karena airnya berwarna kehijauan maka pengunjunglah yang memberi nama lubuak hijau.

Untuk akses ke wisata pemandian alami lubuak hijau ini dari rumah warga terdekat kita mesti jalan kaki sekitar puluhan meter menyusuri air sungai yang sangat jernih.

Lubuak hijau terletak tepatnya di korong padek nagari kuranji hulu koto bangko kecamatan sungai geringging kabupaten padang pariaman sumatera barat.

Biaya Parkir

Bagi sobat yang datang menggunakan sepeda motor ingin ke lubuak hijau disana ada parkiran yang dijaga oleh pemuda setempat dengan tarif Rp2.000 per sepeda motor.

Uang yang didapat juga nanti akan digunakan untuk menjaga kelestarian tempat tersebut.

Bagi sobat yang ingin belanja belilah makanan atau minuman di Warung-warung warga disekitar lokasi agar menjadi pendapatan tambahan untuk mereka. 

Disana ada warga yang menjual minuman berbagai cemilan gorengan, seperti goreng pisang, goreng bakwan yang harganya hanya Rp1.000.

Ada juga teh hangat maupun kopi hangat yang harganya juga relatif murah Rp3.000 segelasnya.

Ada banyak lagi hal yang belum diceritakan sayang sekali jika lubuak hijau ini tidak di populerkan lagi dan dipromosikan oleh pemerintah setempat.

 

Share This Article :
1745663973787222366

Presiden Matta Malaysia Kunjungi Dan Kagumi Rumah Gadang Museum Bustanil Arifin Padang Panjang

Piamanexplore- Presiden Malaysian Association of Tour and Travel Agents (MATTA), Dato' Seri Muh Khalid beserta Istri Akhnidar Binti Ahma...